Brigif Raider 9/K Bersama Kodim 0824/Jember dan Dinas Jajaran Kodam V/Brw, Lakukan Ziarah Rombongan Hari Juang TNI AD

    Brigif Raider 9/K Bersama Kodim 0824/Jember dan Dinas Jajaran Kodam V/Brw, Lakukan Ziarah Rombongan Hari Juang TNI AD

    JEMBER - Dalam memperingati Hari Juang TNI AD ke 78,  Kodim 0824/Jember, Brigif Raider 9/K dan Satuan Dinas Jajaran Kodam V/Brw yang ada di Jember (Armed 8/105, Rumkit TK III Baladhika Husada, Tepbek, Minvetcad, Benglap, Zibang, Subdenpom V/3-2 di Jember, melakukan Ziarah Rombongan, Pada Kamis 14/12/2023.

    Ziarah rombongan tersebut dilaksanakan di  Taman Makam Pahlawan Patrang Jember, dalam menghormati jasa-jasa para pahlawan, dengan pimpinan ziarah Danbrigif Raider 9/K Kolonel Inf M Fuad Suparlin.

    Hadir diantaranya Kasbrigif Raider 9/K Letkol Inf Suhendar S, Karumkit TK III Baladhika Husada Letkol CKM Arif Puguh Santoso, Danyonif Raider 515/K Letkol Inf Aditya Wira R, Danyonif Raider 509/K Mayor Inf Dessiawan Setyadi, Perwira Upacara Pasipers Kodim 0824/Jember Kapten Inf Hadi Mukti.

    Dalam wawancaranya dengan Pasipers Kodim 0824/Jember Kapten Inf Hadi Mukti, selaku perwira upacara pada kegiatan tersebut menyatakan bahwa Ziarah Rombongan ini merupakan rangkaian kegiatan Hari Juang TNI AD, bagi satuan jajaran Kodam V/Brw sekaligus juga merupakan sekaligus  rangkaian  HUT Kodam V/Brw ke 75.

    Sehingga Kodim 0824/Jember bersama satuan dinas jajaran Kodam V/Brw yang ada di Kabupaten Jember ikut hadir dan ikut melaksanakan Ziarah Rombongan ini.

    Demikian halnya Dandim 0824/Jember yang tidak dapat hadir karena ada kegiatan dinas di luar kota, menyampaikan salam hormat dan terima kasih kepada Danbrigif Raider 9/K Kolonel Inf M Fuad Suparlin yang berkenan menjadi Pimpinan Ziarah Rombongan tersebut.

    Benar apa yang disampaikan oleh Pasipers Kodim 0824/Jember, kegiatan Hari Juang TNI AD ini sekaligus kita juga memperingati HUT Kodam V/Brw yang waktunya memang hampir bersamaan, tentunya saya menyampaikan selamat Hari Juang TNI AD kepada seluruh prajurit TNI AD, sekaligus Dirgahayu Kodam V/Brw kepada Prajurit Kodam V/Brw. Tegas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

    pendim jember
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Hari Juang TNI AD Kodim 0824/Jember Gelar...

    Artikel Berikutnya

    Pemerintah Kabupaten Jember Kembali Menggelar...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    PPK Tempurejo Terima Logistik Pilkada, Polsek Bersama Koramil 0824/09 Tempurejo Lakukan Pengawalan

    Ikuti Kami